Bogor | MMC Jabar, – Ketua Forum Wartawan Bogor Bersatu (FWBB) Iwan menyebut laporan dari pihak FWBB pada Jumat (20/5/2022) sudah diterima Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Bogor melalui Kepala Seksi Intelijen Kejari.
“Alhamdulillah Laporan sudah diterima dan sedang di pelajari, tadi saya disambut Kepala seksi intelijen Juanda, SH.,MH. Diruang kerjanya Terkait laporan FWBB beliau menyampaikan dalam waktu dekat jika didapat adanya pelanggaran maka akan dilakukan pemanggilan,” ucap Iwan seraya menirunkan ucapan Juanda, Rabu (25/5/2022).
Sebelumnya, Forum Wartawan Bogor Bersatu (FWBB) melaporkan salah satu Desa di Kabupaten Bogor ke Kejaksaan Negeri (Kejari) terkait dugaan adanya potensi korupsi dari pengejaran proyek yang dilakukan oleh oknum Kepala Desa.
Dalam keterangannya, Iwan selaku Ketua FWBB menyebut setelah melakukan investigasi dari berbagai sumber dan dilengkapi bukti pendukung adanya dugaan korupsi terkait pengerjaan proyek.
“Dimana setelah investigasi ditemukan proyek yang bisa menyebabkan potensi kerugian negara. Hal ini membuat kami melaporkan temuan itu ke Aparat Penegak Hukum (APH) melalui Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Bogor agar terang benderang dan bisa dilanjutkan oleh pihak berwenang,” sebut Iwan dalam keterangannya di Jalan Tegar Beriman, Tengah, Kecamatan Cibinong, Jumat (20/5/2022).
Sementara Iwan belum bisa menjelaskan secara detail mengenai proyek apa yang dikerjakan oleh oleh oknum Kepala Desa tersebut.
“Intinya pengerjaan proyek yang berpotensi menyebabkan kerugian negara,” katanya.
(Dery)